Disaat Ponsel Android Hilang, Ini Beberapa Upaya Yang Bisa Kita Lakukan

InBewara, Bandung – Jaman sekarang ponsel pintar atau biasa disebut juga smartphone sudah menjadi kebutuhan yang sudah umum dimiliki setiap orang. Karena fungsinya yang cukup banyak, tidak hanya nelpon dan sms saja sehingga ponsel menjadi sesuatu yang berharga karena sudah pasti berisi data pribadi untuk kebutuhan kerja, sekolah dan tentu sebagai alat komunikasi. Disaat ponsel hilang kita pasti sangat kelabakan, karena di dalam ponsel itu terdapat data-data yang sangat berharga bagi pemiliknya.

Lalu jika ada yang mengalami kehilangan ponsel, ada beberapa hal yang sebaiknya kita lakukan, yaitu diantaranya adalah mencari lokasi handphone berdasarkan GPS, mengunci smartphone android tersebut, menderingkan suara panggilan, atau jurus terakhir adalah menghapus isi data yang ada di system android ponsel tersebut agar data tidak di hack dan diambil alih orang lain.

Semua itu bisa kita lakukan menggunakan fasilitas dari Google yaitu “Find My Device” (Temukan Perangkat Saya). Tentu untuk menggunakan “Find My Device” kita harus mengetahui betul email yang dipakai oleh ponsel tersebut. Jadi suatu keharusan setiap orang mengetahui alamat email dan password email di ponselnya masing-masing, agar memudahkan dalam menggunakan fasilitas “Finf My Device” ini.

Untuk mengunakan Find My Device bisa dilakukan melalui komputer atau ponsel siapa saja yang sesama android. Jika mnggunakan komputer, caranya masuk saja ke Google melalui browser lalu cari “Find My Device”. Jika menggunakan ponsel, gunakan chrome lalu cari “Find My Device” atau bisa juga dengan cara download Find My Device di Google Play Store.

Mencari Lokasi
Pencarian lokasi ponsel yang hilang ini bisa dilakukan jika ponsel dalam keadaan tersambung ke internet baik melalui data atau wifi, dan GPS Location (Lokasi) dalam keadaan aktif. Jika berhasil menemukan lokasi nya, selanjutnya kunci saja ponsel yang hilang teresbut menggunakan menu “Lock”. Lalu anda bisa menghampiri ponsel tersebut sesuai lokasi yang ditampilkan GPS.


Mengunci Ponsel
Syarat mengunci ponsel android ini, ponsel yang hilang harus dalam keadaan terhubung ke internet baik data atau wifi. Maksud mengunci ini berbeda dengan kunci layar yang biasa, kunci ini menggunakan passswor baru yang sudah dimasukan ketika memakai fasilitas Lock di “Find My Device”. Disini kita harus mengisi pean-pesan untuk siapa saja yang menemukan posnsel tersebut, dan isi nomor telpon yang bisa dihubungi jika yang menemukan ingin berbaik hati uuntuk mengembaikan kepada pemiliknaya.

Menghapus Data
Ini adalah langkah terakhir jika ponsel yang hilang sudah tidak mungkin kembali. Dengan menghapus data maka otomatis ponsel akan kembali ke setelan pabrik (Otomoatis Factory Reset) sehingga orang lain tidak bisa menggunakan ponsel tersebut, keculi mengetahui password email yang ada di ponsel tersebut.. file-file download, foto atau papaun yang berada di system akan terhapus kosong seperti pertama kali membeli ponsel. Sedangkan isi file yang berada di SD car tidak akan terhapus. Proses Menghapus data ini dimulai disaat ponel target tekoneksi ke intenet, jika ponsel sedang dimatikan atau tidak terkoneksi ke internet maka akan dilakukan secara otomatis kapanpun ponsel terbut dihidupkan dan terkoneksi ke internet.

Untuk SIM card yang hilang bisa kita ambil alih kembali nomornya dengan cara mendatangi gerai operator telpon dengan menunjukan identitas dan mengisi formulir. Akan mudah prosesnya untuk mendapatkan kembali SIM card ,jika anda sudah pernah melakukan registrasi pada SIM card.

Demikian beberapa langkah yang bisa dilakukan jika terjadi kehilangan ponsel Android. Mengenai keberhasilan untuk menemukan ponsel yang hilang, itu kembali kepada orang yang menemukan. Apakah orang tersebut ingin mengembalikan kepada pemiliknya atau tidak, atau mungkin ponsel terjatuh dan tidak ada yang menemukan. (IB001)